Pages

Subscribe:

Labels

Minggu, 25 Desember 2011

kenapa operasi plastik ramai di korea

Keinginan untuk tampil
sempurna memang tidak bisa
dipungkiri adalah hasrat semua
orang, tetapi mungkin tidak ada
yang “seambisius” Korea,
terutama para seleb Kpop yang
sering saya lihat di internet atau
televisi.
Pertama, definisi kecantikan
penduduk Korea memang tinggi.
Terpengaruh oleh budaya barat,
definisi kegantengan atau
kecantikan sempurna dilihat dari
tinggi tubuh semampai, hidung
mancung, kulit putih, dan mata
besar. Rasa minder saat
bersosialiasi membuat warga
Korea mencari cara dan jalan
keluar cepat demi memperbaiki
kekurangan. Mereka percaya
kalau kesan pertama sangat
penting dalam mencari
pekerjaan atau dalam
menghadiri acara-acara tertentu
seperti pesta pernikahan.
Selain itu, warga Korea memiliki
sifat kompetitif yang tinggi. Ini
bisa dilihat dari sistem
pendidikan mereka yang penuh
tuntutan. Sifat kompetitif yang
tinggi inilah yang menambah
warganya rela untuk melakukan
apapun untuk bisa mendapat
kecantikan atau kegantengan
sempurna tersebut. Bahkan,
sampai melakukan prosedur-
prosedur ekstrim. Menurut situs
Medscape, warga Korea Selatan
termasuk ratio warga dunia yang
paling tinggi untuk urusan
operasi kosmetik.
Dari sinilah, mungkin banyak
klinik dan iklan operasi plastik
ditemukan di berbagai sudut
Seoul. Yang paling ekstrim adalah
operasi plastik yang diberikan
kepada anak sebagai hadiah
kelulusan oleh orang tua. Di
acara Happy Together, ada
beberapa seleb Kpop yang
mengaku menerima kado
kelulusan seperti ini.
Jika banyak anggota grup
perempuan masih sangat
menjaga citranya di layar televisi
atau depan publik dengan
menunjukkan keengganannya
tampil tanpa makeup, banyak
seleb Korea yang mulai terbuka
mengenai hasil permak
wajahnya.
Sebut saja Ko Hara dari Kara –
lewat acara variety Strong Heart -
mengaku memermak “sedikit”
kelopak matanya dan
menajamkan bagian atas
hidungnya. Lee Joon dari MBLAQ
mengaku setelah mendapat luka
bakar dalam kecelakaan saat
syuting “Ninja Assasin”, ia pun
sekalian mengoperasi hidungnya
untuk terlihat lebih mancung.
Atau Dongwan dari Shinhwa
yang mendapat hadiah
perbaikan hidungnya yang
bengkok dari bos
perusahaannya sebelum debut.
Sama seperti film dan musik
Kpop yang sangat “menularkan”
yang membuat saya jadi
penikmat budaya pop negeri
ginseng, obsesi kecantikan Korea
tidak bisa dipungkiri mulai
menular juga. Mudah-mudahan,
tidak sampai ke hal yang
ekstrem.

Source : hangat-news.blogspot.com/2011/11/kenapa-artis-korea-terobsesi-operasi.html

Sabtu, 10 Desember 2011

Aku hanyalah

Aku hanyalah setitik debu dari kumpulan pasir
Hadirku tak berarti
Aku hanyalah sebatang lilin di tengah kota
Cahayaku tak mampu menerangi
Aku hanyalah rumput di padang bunga
Indahku tak ada arti
Aku hanyalah kumbang di sarang kupu-kupu
Sayapku seperti mati
Aku hanyalah tembaga di ladang emas
Kilauku tak menarik hati
Aku hanyalah wanita yang lahir ke bumi
Cantik ku tak seperti bidadari
Aku hanyalah gemersik di tengah alunan melodi
Suaraku tak semerdu nyanyian Surgawi
Aku hanyalah orang yg tersakiti
Aku hanyalah aku
Karena inilah aku

Kamis, 01 Desember 2011

‘Kim Jong Hyuk’ Wasit Cute asal KorSel Saat Sea Games 2011

coba liat lagi ngasih kartu aja senyum...^___^

Saat pertandingan Indonesia vs Thailand saat Sea Games kemaren yang menarik perhatianku bukanlah kegesitan para pemain dalam memperebutkan si bundar tapi justru perhatianku lebih tertuju pada wajah wasitnya yang ternyata berasal dari korea selatan...oh panteees cute banget.....hihihiii... secara aku kan penggemar berat film korea jadi semua yang berhubungan dengan korea serasa begitu menarik. Dan aku tidak menyangka ini pertama kalinya aku nonton bola yang kuperhatikan bukan kegagahan para pemain bolanya tapi justru wasitnya... hahaaaa... Selama pertandingan senyum terus sieh. Dan anehnya ko aku suka banget saat Mr. Smile ini sedang memberikan kartu keepada para pemain. Ga peduli itu pemain Indonesia atau Thailand... hahahaa.....Maaf bukannya ga ngedukung TimNas. TimNas always in my heart ^__^ (buktinya bela-belain lo nonton bareng teman-teman waktu final kemarin walaupun sampai tengah malam dan lesehan di aspal pula. Xixixi... pengalaman unforgetable).



Dan ternyata yang menyukai wasit satu ini bukan Cuma aku, puluhan ribu cewek-cewek yang saat itu nonton juga ternyata menyadari kegantengan wajah wasit yang murah senyum satu ini. Bahkan ia mendapat julukan Mr. Smile. Terbukti dari banyaknya yang melike Fan page wasit yang bernama ‘Kim Jong Hyuk’ ini, yaitu lebih dari 11.000 yang setiap harinya terus bertambah. Wah wah wah kayanya ini kali pertama mungkin wasit yang mendadak jadi artis. Tapi Mr. Smile ini ternyata tidak menginginkan hal ini. Karena ia ingin hidup normal tanpa diganggu fans-fansnya maka ia menutup akun facebooknya. Wah sayang sekali. Kecewa aku, tapi kekecewaanku sedikit terobati dengan melike fanpagenya dan dengar-dengar Mr. Smile ini juga mengupload video dirinya di youtube.....wahhh ga sabar pengen liat...